Fungsi dan Kegunaan Obat Vitamin A

Obat merupakan sesuatu yang dapat menyembuhkan suatu penyakit pada diri manusia. Selain itu resep dari dokter yang merupakan susunan dari obat bisa lebih mempercepat kesembuhannya. Salah satunya yang bernama Vitamin A , seperti apa penjelasan lengkapnya ?

Berikut ini merupakan Fungsi dan Kegunaan Obat Vitamin A :

Vitamin A merupakan salah satu jenis vitamin yang larut dalam lemak. Vitamin ini dapat ditemukan dalam berbagai bahan makanan, misalnya susu, keju, yoghurt, telur, mentega, daging, serta minyak ikan laut. Selain itu, asupannya dapat ditingkatkan dengan mengonsumsi buah dan sayur yang mengandung beta-karoten, yaitu senyawa yang akan diolah tubuh menjadi vitamin A. Contoh buah dan sayuran yang kaya dengan beta-karoten adalah melon, mangga, bayam, dan wortel. Kecukupan asupan vitamin A berperan penting dalam perkembangan dan kinerja berbagai organ tubuh, seperti mata, kulit, dan sistem kekebalan tubuh.

Fungsi utama suplemen vitamin A adalah untuk mencegah dan mengobati defisiensi vitamin A. Penderita diabetes, hipertiroidisme dan penyakit hati adalah contoh orang-orang yang biasa menderita defisiensi vitamin A.

Tentang Vitamin A

Jenis obatVitamin
GolonganObat bebas
ManfaatMencegah dan mengobati defisiensi vitamin A
Dikonsumsi olehDewasa dan anak-anak
Bentuk obatKapsul

Vitamin A tersedia dalam berbagai merek yang bisa dibeli secara bebas di apotek.

Peringatan:

  • Wanita yang mencoba untuk hamil, sedang hamil, atau sedang menyusui sebaiknya tidak mengonsumsi suplemen vitamin A kecuali diresepkan oleh dokter.
  • Harap berhati-hati mengonsumsi suplemen vitamin A jika menderita penyakit hati.
  • Konsumsi yang berlebihan dapat meningkatkan risiko osteoporosis, khususnya wanita lansia.
  • Jika terjadi alergi atau overdosis, segera temui dokter.

Dosis:

UsiaTakaran (units) per hari
0-6 bulan1300
7-12 bulan1700
1-3 tahun1000
4-8 tahun1300
9-13 tahun2000
Pria >14 tahun3000
Wanita >14 tahun2300

Mengonsumsi Vitamin A dengan Benar

Gunakanlah suplemen vitamin A sesuai keterangan pada kemasan.

Ibu hamil sebaiknya tidak mengonsumsi suplemen vitamin A, termasuk minyak ikan, kecuali jika diresepkan oleh dokter. Ini karena kelebihan vitamin A dapat berdampak kepada bayi dalam kandungan. Begitu juga dengan terlalu banyak mengonsumsi makanan yang kaya vitamin A seperti hati.

Suplemen vitamin A umumnya hanya dikonsumsi satu kali sehari. Anda sebaiknya menggunakannya saat atau setelah makan. Vitamin ini akan terserap oleh tubuh bersama dengan lemak dari makanan.

Bagi pasien yang lupa mengonsumsi suplemen vitamin A, disarankan segera meminumnya begitu teringat. Jangan menggandakan dosis vitamin A pada jadwal berikutnya untuk mengganti dosis yang terlewat.

Kenali Efek Samping dan Bahaya Vitamin A

Jika dikonsumsi dengan takaran yang direkomendasikan, vitamin A tidak akan membahayakan. Tetapi konsumsi suplemen vitamin A dosis tinggi dalam jangka panjang dapat meningkatkan risiko osteoporosis (khususnya pada wanita lansia) dan menyebabkan beberapa efek samping berikut ini.

  • Mengantuk dan kelelahan.
  • Uring-uringan.
  • Kehilangan nafsu makan.
  • Sakit perut.
  • Mual dan muntah.
  • Sakit kepala.
  • Keringat berlebih.
Seperti itulah penjelasan singkat mengenai Fungsi dan Kegunaan Obat Vitamin A . Sekian Terima kasih.
Untuk dapat meningkatkan keakuratan data di web kami, kami mengajak anda untuk dapat mengirimkan kritik saran di halaman Kontak. Terima Kasih.

Salin URL halaman ini :

Bagikan ke temanmu :

Telusuri Fungsi dan Kegunaan Obat lainnya biar tambah wawasan :

Informasi Paling Dicari