Fungsi dan Kegunaan Obat Lorazepam

Obat merupakan sesuatu yang dapat menyembuhkan suatu penyakit pada diri manusia. Selain itu resep dari dokter yang merupakan susunan dari obat bisa lebih mempercepat kesembuhannya. Salah satunya yang bernama Lorazepam , seperti apa penjelasan lengkapnya ?

Berikut ini merupakan Fungsi dan Kegunaan Obat Lorazepam :

Lorazepam adalah obat yang digunakan untuk mengatasi gejala-gejala gangguan kecemasan yang parah dan insomnia. Obat ini hanya boleh dikonsumsi untuk jangka pendek karena dapat memicu gejala putus obat.

Lorazepam tergolong dalam jenis benzodiazepine, yaitu obat yang akan memengaruhi kinerja senyawa tertentu pada sel-sel otak. Fungsi ini akan memberikan efek penenang. Karena itu, ansiolitik ini juga sering digunakan sebagai sedatif sebelum pasien menjalani operasi ringan, misalnya operasi gigi, serta mengatasi kejang-kejang akibat epilepsi.

Tentang Lorazepam

Jenis obatAnsiolitik
GolonganObat resep
Manfaat
  • Menangani gangguan kecemasan yang parah dan insomnia
  • Sebagai sedatif dalam operasi ringan
  • Mengatasi kejang-kejang akibat epilepsi
Dikonsumsi oleh
  • Dewasa
  • Anak-anak berusia 5 tahun ke atas (khusus untuk sedatif sebelum operasi ringan)
BentukTablet dan obat suntik

Lorazepam tersedia dalam beberapa merek dan harus digunakan dengan resep dokter.

Peringatan

  • Wanita yang berencana hamil dan sedang hamil sebaiknya tidak menggunakan lorazepam. Obat ini dapat membahayakan janin.
  • Lorazepam akan memengaruhi ASI sehingga dapat membahayakan bayi. Karena itu, wanita yang menyusui dilarang mengonsumsi obat ini.
  • Durasi penggunaan lorazepam tidak boleh lebih dari satu bulan.
  • Harap berhati-hati bagi lansia dan yang menderita gangguan pernapasan, apnea sindrom tidur, gangguan ginjal, gangguan hati, gangguan mental, glaukoma, myasthenia gravis, porfiria, pernah mengalami kecanduan obat atau minuman keras, serta depresi.
  • Pengguna lorazepam sebaiknya tidak mengemudi atau mengoperasikan alat berat karena obat ini bisa menyebabkan rasa kantuk.
  • Jangan menghentikan konsumsi secara tiba-tiba dan tanpa konsultasi dengan dokter.
  • Hindari konsumsi minuman keras, jus grapefruit, dan kafein selama menggunakan lorazepam.
  • Selama mengonsumsi lorazepam, beri tahu dokter sebelum menjalani penanganan medis apa pun.
  • Jika terjadi reaksi alergi atau overdosis, segera temui dokter.

Dosis Lorazepam

Penentuan dosis ini tergantung pada usia pasien, jenis kondisi yang ditangani, dan respons tubuh pasien terhadap obat. Tabel berikut ini akan menjelaskan takaran umum lorazepam yang dianjurkan untuk pasien dewasa.

FungsiDosis (miligram)
Menangani Gangguan kecemasan1-4 per hari
Mengatasi insomnia1-2 per hari (sebelum tidur malam)
Sebagai sedatif sebelum operasi ringan2-3 pada malam sebelum operasi
2-4 pada 1-2 jam sebelum operasi

Mengonsumsi Lorazepam dengan Benar

Gunakan lorazepam sesuai anjuran dokter dan jangan lupa untuk membaca keterangan pada kemasan.

Lorazepam dapat memicu gejala putus obat serta ketergantungan. Karena itu, ansiolitik ini umumnya diberikan dengan dosis efektif terendah dan durasi konsumsi sesingkat mungkin. Ini dilakukan untuk meminimalisasi risiko ketergantungan. Dosis kemudian akan disesuaikan dengan respons tubuh Anda terhadap obat.

Penghentian konsumsi lorazepam juga harus dilakukan secara bertahap dan dengan anjuran dokter. Pasien yang berhenti mengonsumsinya secara tiba-tiba dapat mengalami gejala putus obat.

Jangan lupa untuk menjauhi minuman keras serta kafein selama meminum obat ini. Kandungan alkohol dalam minuman keras akan meningkatkan efek sedatif dalam lorazepam. Sementara kafein dapat mengurangi fungsi sedatif sekaligus kinerja lorazepam.

Konsumsi jus grapefruit juga sebaiknya dihindari. Jus tersebut dapat meningkatkan kadar lorazepam dalam tubuh pasien.

Pastikan Anda memeriksakan diri secara rutin ke dokter selama menjalani pengobatan dengan lorazepam. Langkah ini akan membantu dokter untuk memantau perkembangan kondisi Anda serta keefektifan obat.

Pastikan ada jarak waktu yang cukup antara satu dosis dengan dosis berikutnya. Usahakan untuk mengonsumsi lorazepam pada jam yang sama tiap hari untuk memaksimalisasi efeknya.

Bagi pasien yang lupa mengonsumsi lorazepam, disarankan untuk segera meminumnya jika jadwal minum berikutnya tidak terlalu dekat. Jangan menggandakan dosis lorazepam pada jadwal berikutnya untuk mengganti dosis yang terlewat.

Kenali Efek Samping dan Bahaya Lorazepam

Sama seperti obat-obatan lain, lorazepam juga berpotensi menyebabkan efek samping. Beberapa efek samping yang umum terjadi saat mengonsumsi ansiolitik ini adalah:

  • Mengantuk.
  • Pusing.
  • Lelah.
  • Lemas.
  • Pelupa.
  • Linglung.
  • Gangguan keseimbangan.

Segera hentikan konsumsi obat dan hubungi dokter jika Anda mengalami efek samping yang serius, seperti dorongan untuk menyakiti diri sendiri serta bunuh diri, demam, gangguan bicara, dan sakit kuning.

Seperti itulah penjelasan singkat mengenai Fungsi dan Kegunaan Obat Lorazepam . Sekian Terima kasih.
Untuk dapat meningkatkan keakuratan data di web kami, kami mengajak anda untuk dapat mengirimkan kritik saran di halaman Kontak. Terima Kasih.

Salin URL halaman ini :

Bagikan ke temanmu :

Telusuri Fungsi dan Kegunaan Obat lainnya biar tambah wawasan :

Informasi Paling Dicari